LP Kelas IIA Bukittinggi Laksanakan Sidang TPP Perdana 2023

    LP Kelas IIA Bukittinggi Laksanakan Sidang TPP Perdana 2023
    LP Kelas IIA Bukittinggi Laksanakan Sidang TPP Perdana 2023

    Bukittinggi - Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Bukittingi melaksanakan Sidang Tim Pengamat Pemasyarakatan (TPP) Perdana di Tahun 2023.

    Dalam rangka pemberian Asimilasi dan integrasi bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Lapas Kelas IIA Bukittinggi yang telah memenuhi syarat administratif dan substantif sesuai dengan Permenkumham No 7 Tahun 2022 tentang syarat dan tatacara pemberian asimilasi, pembebasan bersyarat, cuti menjelang bebas dan cuti bersyarat bagi narapidana dan anak pada hari Selasa (03/01/23).
     
    Kegiatan Sidang Tim Pengamat Pemasyarakatan (TPP) berlangsung di Aulua Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Bukittinggi, ini merupakan sidang Pertama dilaksanakan pada tahun 2023. Kegiatan tersebut dihadiri oleh Ketua, sekretaris, anggota Sidang TPP Lapas Bukittinggi dan para warga binaan beserta Perwakilan Pembimbing Kemasyarakatan (PK) dari Bapas.
     
    Kegiatan dibuka oleh sambutan dari ketua Sidang TPP ( Nova Herman, S.H) dan Sekretaris Sidang TPP (Hasanuddin Harahap, S.Sos), dilanjutkan dengan presentasi Sistem Penilaian Pembinaan Narapidana (SPPN) terhadap Warga Binaan Pemasyarakatan di Lapas Bukittinggi yang akan diusulkan dalam sidang TPP.
     
    Sidang TPP Perdana di tahun 2023 ini membahas tentang Usulan Asimilasi di rumah, Cuti Bersyarat (CB) dan Pembebasan Bersyarat (PB). Dilanjutkan dengan penguatan oleh Pembimbing Kemasyarakatan (PK) dari Bapas mengenai proses pentahapan serta kewajiban narapidana dalam menjalani program integrasi.
     
    Dengan kegiatan ini diharapkan agar warga binaan yang diusulkan dapat bertanggung jawab dan melaksanakan tugas dengan baik serta mengetahui tentang kewajiban dalam menjalani program integrasi.(Linda).

    bukittinggi sumatera-barat
    Linda Sari

    Linda Sari

    Artikel Sebelumnya

    Pecahkan Rekor, PAD Bukittinggi 2022 Capai...

    Artikel Berikutnya

    Tersangka Dugaan Kasus Penggelapan Dana...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Pemimpin Korup Itu Mengkorupsi Janjinya Sendiri
    KN. Ular Laut-405 Bakamla RI Selamatkan Kapal Terombang Ambing di Laut Flores
    Serah Terima Jabatan di Polresta Bukittinggi. Satu Kabag, Empat Kasat dan Tiga Kapolsek Di Rotasi
    KPK dan Polri Tingkatkan Sinergi untuk Pemberantasan Korupsi
    Hendri Kampai: Banyak Berjanji tapi Minus Realisasi, Siap-Siap Ditinggal Rakyat dan Berakhir dengan Gelar 'Raja Ngibul'

    Ikuti Kami