BAZNAS Kota Bukittinggi Didampingi Wawako Serahkan Bantuan Rp 6 Juta Kepada 30 Kelompok Tani Wanita ATTS

    BAZNAS Kota Bukittinggi Didampingi Wawako Serahkan Bantuan Rp 6 Juta Kepada 30 Kelompok Tani  Wanita ATTS
    BAZNAS Kota Bukittinggi dengan didampingi Wawako Marfendi Serahkan Bantuan Rp 6 Juta Kepada 30 Kelompok Tani Wanita ATTS

    Bukittinggi- - BAZNAS Kota Bukittinggi dengan didampingi Wakil Walikota Bukittinggi Marfendi, menyerahan bantuan uang sebesar Rp.6 juta kepada kelompok Tani wanita pejuang di Aur Tajungkang Tengah Sawah(AtTTS) Kecamatan Guguk Panjang Kota Bukittinggi, pada Rabu(02/03).

     Dalam acara tersebut dihadiri empat orang komisioner Baznas Kota Bukittinggi dengan ketua Masdiwar , perwakilan Lurah ATTS, RW setempat dan Pekerja Sosial Masyarakat (PSM)

    "Para ibu ibu petani yang berjumlah 30 orang ini sangat kreatif, telah membuka tiga lahan dan menyewanya kepada pemilik lahan untuk menjadi lahan pertanian, "ujar Marfendi.

    Diterangkannya, adapun lahan itu digunakan untuk menanam bawang, cabe, terong serta lahan untuk pemeliharaan ikan.

    Lebih lanjut Wawako menjelaskan, bahwa itu suatu ide yang sangat inovatif, dan memberikan inspirasi baru kepada masyarakat kota Bukittinggi, walaupun Bukittinggi adalah kota, akan tetapi bisa mengeluarkan produk pertanian yang mempunyai areal tanah yang subur.

    "Ini adalah suatu peluang bagi kita untuk mengangkat kota Bukittinggi sesuai visi dan misinya"Bukittinggi Hebat Dalam Pertanian" adalah satu satunya kota di Sumatera Barat yang mempunyai visi dibidang pertanian, " terang Wawako.

    Marfendi berharap, semoga ibu ibu yang mempunyai ide bagus dibidang pertanian  dan rahmat Allah dengan kesuburan tanah, tinggal bagaimana mengolahnya.

    "Bagaimana untuk menjaga persatuan dengan upaya tidak untuk mencari titik perpecahan dan saling memaafkan.Sebagaimana yang Allah janjikan, apabila suatu penduduk beriman dan bertakwa maka kami membukakan keberkahan dari langit dan bumi, " kata Marfendi mengakhiri

    Bukittinggi Sumatera-Barat
    Linda Sari

    Linda Sari

    Artikel Sebelumnya

    Polsek Bukittinggi Bagikan Masker Untuk...

    Artikel Berikutnya

    Wawako Bukittinggi Melepas Risma dan Gema...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"

    Ikuti Kami